Tersenyumlah, bergembiralah..

Suatu pagi saat sholat subuh, seorang yang baru masuk Islam ikut sholat subuh berjamaah. Dia begitu bersemangat. Apalagi setelah tahu keistimewaan sholat subuh berjamaah di masjid. Ia tambah mantap. Sampai di masjid ia langsung berdiri di barisan depan. Imam membaca surat Al Fatihah. Selesai itu imam membaca surat Al Baqarah (Al Baqarah artinya sapi betina). Namun si mu'alaf ini merasa capek sekali berdiri. Kakinya ngilu. Ternyata surat Al Baqarah panjang sekali, sehingga lama baru selesai.

Selesai sholat imam mendapat masukan bahwa surat yang dibaca terlalu panjang. Kasihan orang-orang yang belum terbiasa atau punya kebutuhan lain. Seketika sang imam berkomitmen dalam diri, besok akan diganti bacaannya.

Esoknya, si mu'alaf kembali ikut sholat di masjid. Namun alangkah kagetnya dia ternyata setelah membaca Al Fatihah, sang imam membaca surat Al Fiil (artinya gajah). Kemudian dia berpikir, kemarin surat Al Baqarah (sapi betina) saja begitu panjang...sekarang surat Al Fiil (gajah) wah pasti lebih panjang bacannya. Gajah kan lebih besar daripada sapi, begitu pikirnya.

Akhirnya si mu'alaf ini membatalkan sholatnya, dia mundur dari barisan dan sholat sendiri...

He...Anda boleh tersenyum dengan cerita ini...
Kisah ini ada di bukunya Dr Aidh Al Qarni, judulnya Tersenyumlah..

Senyum dong, kawan...
  • Seberapapun besar masalahmu, hadapilah dengan senyuman. Sebab apapun itu, suka atau tidak suka, masalah pasti menghampiri kita. 
  • Namun sadarilah bahwa tidak ada orang yang sedih terus menerus, atau gembira terus menerus. Pasti ada saat sedih ada saat gembira.
  • Karena itu, sisakan senyum di saat duka, banyak bersyukur ketika bergembira
  • Mengingat Allah adalah cara paling mujarab menghadapi semua masalah. Bersyukur ketika mendapatkan nikmat dan bahagia, bersabar ketika mendapatkan musibah atau kedukaan. Dan semuanya menjadikan energi positif bagi kita
Bergembiralah...
  • Bergembira atas segala nikmat Allah yang tiada tara, juga hidayah yang begitu mahal harganya
  • Bergembiralah, agar hidup lebih bergairah, potensi lebih terarah, kerja menjadi sesuatu yang indah, berteman dengan senyum merekah...bergembiralah
  • Bergembiralah, karena gembira itu menyehatkan fisik, semangat semakin tumbuh dan bergairah, masalah terasa lebih mudah, pekerjaan semakin terarah, dan semua orang menjadi menyenangkan dan terlihat ramah...
  • Bergembiralah agar jiwamu stabil, hatimu menjadi lebih kuat, jenuhmu hilang dan etos kerja semakin meningkat....
  • Bergembira juga menyehatkan pikiran....
Jadi, apapun masalah yang kamu hadapi saat ini, cari cara untuk tersenyum dan bergembira. Siapa tahu masalah akan berlalu begitu saja...

Salam persahabatan!
Yuk follow saya di twitter @jumadisubur

Lebih baru Lebih lama